Koramil 0829/14 Klampis Gelar Komsos

    Koramil 0829/14 Klampis Gelar Komsos
    Plh. Danramil 0829/14 Klampis, Letda Inf Soepono menyerahkan kenang-kenangan kepada perwakilan peserta komsos secara simbolis.

    BANGKALAN, - Koramil 0829/14 Klampis melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) dengan komponen masyarakat Tahun 2022 di Makoramil 0829/14 Klampis pada Selasa (06/09/2022). Komsos digelar dengan tema "Generasi muda sebagai wira usaha milenial, inovatif berwawasan kebangsaan".

    Hadir dalam kegiatan Plh. Danramil 0829/14 Klampis, Kapolsek Klampis, Camat Klampis, Kepala UPTD Klampis, Kepala Puskesmas Klampis, Ketua NU Klampis, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda dan Tokoh Masyarakat Klampis.

    Komsos merupakan sarana mempererat hubungan antara TNI dan Masyarakat, sebagai sarana menyampaikan informasi maupun himbauan kepada masyarakat, serta untuk mengetahui perkembangan di wilayah binaannya.

    Plh. Danramil 0829/14 Klampis, Letda Inf Soepono menyampaikan, "Kegiatan Komsos ini diselenggarakan sebagai ajang silaturrahmi dan mempererat lagi komunikasi yang sudah terjalin dengan baik sehingga dapat memberikan andil yang positif didalam menciptakan situasi keamanan yang kondusif bagi masyarakat, ” tutur Plh. Danramil.

    "Melalui silaturrahmi ini diharapkan mampu membangun wahana komunikasi dan sinergitas dengan komponen bangsa." sambungnya.

    lebih lanjut Letda Inf Soepono menyampaikan,  "Komsos ini merupakan salah satu metode pembinaan Teritorial yang merupakan wahana untuk mencapai kesepahaman dan kesamaan persepsi, untuk itu Komsos disini perlu dijaga dan terus ditingkatkan sehingga mampu menumbuhkan kepedulian dan kepekaan terhadap berbagai aspek dan permasalahan yang muncul di wilayah, sehingga dengan mudah untuk dicari sebagai jalan penyelesaiannya.” pungkasnya.

    bangkalan kodim 0829
    AHSAN

    AHSAN

    Artikel Sebelumnya

    Danramil 0829/05 Hadiri Peletakan Batu Pertama...

    Artikel Berikutnya

    Wabup Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Prajurit TNI Dan ADF Laksanakan Latihan Operasi Evakuasi Non Kombatan
    Panglima TNI Hadiri Rakornas Penyelenggaraan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah Tahun 2024

    Ikuti Kami